SURAT TERBUKA PADA PENDETA

Howard F. Sugden dalam bukunya yang ditulis bersama-sama dengan Warren W. Wiersbe dan Paul R. Van Gorder, yang berjudul “Prioritas Seorang Pendeta” menuliskan:

“Ketika tiba saatnya untuk membicarakan tugas-tugas pelayanan pendeta, saya menyarankan agar digunakan kata ‘gembala’ sebagai salah satu istilah untuk menggambarkan pekerjaan yang harus dikerjakan oleh seorang hamba Tuhan dalam hubungan dengan jemaatnya (sebab istilah ini sesuai dengan Kitab Suci). Tetapi ada seseorang yang mengajukan sanggahan, ‘Dewasa ini tidak seorang pun yang mengetahui apa gembala itu dan apa yang diperbuatnya dalam dunia kita sekarang ini.’ Nampaknya ada pemikiran untuk memperbaharui anggaran dasar sekarang ini dan jangan kembali kepada jaman gembala dahulu.

Saya hampir tak sabar untuk kembali ke ruang belajar, membuka konkordansi dan kamus ‘Theological Dictionary of the New Testament’ karangan Kittel untuk menyegarkan kembali hati saya dengan kata ‘gembala’ yang dipakai untuk menyebut Tuhan kita dan hamba-Nya sepanjang jaman. Saya menemukan bahwa kata ‘gembala’ atau ‘domba’ itu digunakan lebih dari empat puluh kali dalam kitab Perjanjian Baru, dan Kittel menjelaskan pokok itu sebanyak tujuh belas halaman.

Tapi betul juga teman saya yang membuat sanggahan itu. Siapakah orang yang hidup pada jaman ini; jaman dimana ada kota-kota besar dan ramai, jalan-jalan lintas cepat, dengan berbagai transportasi modern serta banyak tempat rekreasi, yang masih tahu memikirkan tentang ‘domba’ dan ‘gembala’?”

Jika Anda adalah seorang “gembala” (pemimpin jemaat), ketika membaca kutipan di atas mungkin Anda merasa tersanjung mendapat sebutan sebagai seorang “gembala” karena Yesus sendiri menyebut diri sebagai “Gembala” dan tugas yang diemban oleh “gembala” sangatlah dihargai oleh Tuhan. Menjadi “gembala” merupakan panggilan yang mulia, melakukan tugas sebagai seorang “gembala” merupakan suatu “hak istimewa” yang tidak Tuhan berikan kepada setiap orang, tapi hanya kepada orang-orang tertentu saja.

Tapi jika Anda seorang “domba” (jemaat), maka kutipan di atas membuat anda merasa tersanjung, karena bagi “domba” memiliki “gembala” artinya seperti mendapatkan “hak istimewa” untuk dilayani. Maka tidak heran jika Anda menginginkan seorang “gembala” yang selalu siap sedia melayani dan melindungi ‘domba-domba-Nya, kalau perlu 24 jam. Anda akan jengkel kalau mendengar “gembala” yang mengeluh atau mengharapkan pujian dari apa yang dilakukannya, karena sebagai seorang “gembala” sudah sepantasnya kalau ia menderita dan berkorban bagi domba-domba- Nya.

Melihat kontras dua pemikiran di atas, saya tertarik untuk mengutipkan beberapa surat-surat terbuka yang ditulis oleh ‘domba-domba” yang ditujukan kepada “gembala-gembala”nya. Sangat menarik mengetahui apa yang dipikirkan oleh “domba-domba” tentang “gembala-gembala”nya. Namun sambil anda membaca kutipan surat-surat tsb., saya mengajak anda untuk merenungkan dan menjawab beberapa pertanyaan di bawah ini:

  1. Jika anda seorang “gembala” jemaat:
    1. Pernahkah anda memahami tugas berat yang harus diemban seorang “gembala”?
    2. Apa reaksi anda bila anda menerima surat-surat seperti itu?
    3. Inginkah anda menerima surat-surat seperti itu dari “domba- domba” anda?
    4. Dalam hal bagaimana anda pantas menerima pujian-pujian dari “domba-domba” anda?
    5. Dalam hal bagaimana anda pantas menerima kritikan-kritikan dari “domba-domba” anda?
  2. Jika anda seorang “domba” jemaat:
    1. Pernahkan anda memahami beratnya tugas seorang “gembala” jemaat?
    2. Pernahkah anda mensyukuri apa yang “gembala” anda lakukan bagi “domba-domba” jemaatnya?
    3. Bagaimana reaksi “gembala” anda jika anda menulis surat-surat seperti itu kepadanya?
    4. Pernahkah anda menyatakan penghargaan kepada ‘gembala” anda secara terbuka?
    5. Apa pentingnya bagi “gembala” anda untuk mengetahui apa yang anda pikirkan tentang dia dan tugasnya?

Selamat merenungkan. Kiranya kiriman saya ini dapat menjadi berkat bagi ke dua belah pihak; “gembala” dan “domba”.

In Christ,
Yulia

Leave a comment